BATHIN SOLAPAN, RIAU.RELASIPUBLIK – Dua hari usai ditabalkan kepengurusan baru Persatuan Masyarakat Aceh (Permasa) daerah Kabupaten Bengkalis. Permasa nyatakan dukungan kepada pasangan nomor urut 2.
Kabar itu, disampaikan ketua Permasa daerah Kabupaten Bengkalis, Teuku Syarifuddin kepada media. Kamis (26/11) petang. Teuku Syarifuddin sebutkan dukungan bukan tanpa kajian dan telisik pasangan calon di Kabupaten Bengkalis.
Hanya Abi Bahrun-Herman jadi harapan dan tumpuan masa depan Kabupaten Bengkalis demi kesejahteraan rakyat. Kecerdasan akademis Paslon tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat namun dibutuhkan juga ketaatan ilmu agama.
“Agar semua perkara di dunia bisa berjalan lancar dan berorientasi kehidupan alam akhirat seorang insan”,tutup Teuku Syarifuddin, yang juga Pimpinan Pondok Pesantren Nurul Huda AL-Asyi sekaligus Istana anak yatim Bansol yang gencar gencarnya membangun sekarang. (Joni)