BANGKINANG, RIAU.RELASIPUBLIK- Ardo meluruskan soal adanya informasi yang menyebut, Abu Nazar telah teprilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD KNPI Kabupaten Kampar kubu Noer Fajreansyah.
Sebut Ardo, KNPI pihak dia belum melakukan Musyawarah Daerah atau Musda apapun seperti yang telah diberitakan sebelumnya. “Yang terjadi di raja kopi adalah konsolidasi, bukan Musda,” ujar Ardo, Rabu (9/9/2020).
Adapun tudingan yang menyebut Abu Nazar melakukan Musda abal-abal, sebut Ardo, berasal dari katakutan beberapa pihak pada pergerakan mantan aktivis mahasiswa itu.
Ardo mengklaim kubu KNPI Noer Fajreansyah adalah KNPI yang diakui. Namun begitu, Ketua DPC Demokrat Kampar ini, mengaku tidak akan terjebak pada sikap saling menyalahkan antar sesama pemuda.
Menurut dia, kubu dia dan kubu sebelah sama-sama memiliki niat untuk membangun semangat kepemudaan dalam membantu pemerintah untuk memajukan masyarakat Kabupaten Kampar.
Ditambahkan ayah satu anak, KNPI kubu Noer Fajreansyah berencana baru akan menggelar Musda KNPI Kampar dalam kurun waktu satu hingga satu bulan setengah ke depan.
Laporan: Moreno (Kampar)
Editor: Aferian N